BUNGAH | NUGres – Belakangan publik di gegerkan dengan virus Korona dengna kode nama Covid-19 yang mulai masuk di Indonesia. Tidak terkecuali warga Gresik.
Ditambah lagi informasi terakhir di beberapa media, terdapat satu warga Gresik yang baru pulang dari malaysia di curigai terkena suspect virus korona. Meski akhirnya, oleh Pihak medis nyatakan pasien tersebut hanya mengalami radang paru.
Kabar ini pun sontak menuai banyak respon. Salah satunya dari Direktur Rumah Sakit Islam (RSI) Mabarrot NU Bungah Gresik, Dr.Izzudin Syahbana.
Ia menghimbau kepada masyarakat untuk tetap tenang, tidak panik terhadap adanya kasus penyakit korona yang sudah positif di Indonesia. Nmun tetap waspada apabila ada gejala batuk, pilek, demam, sesak dan ada riwayat perjalanan dari daerah yang terpapar virus korona, segera hubungi fasilitas kesehatan atau RS terdekat untuk dilakukan pemeriksaan lanjutan.
“Bagi warga yang tidak ada riwayat bepergian dapat menjaga daya tahan tubuh dengan menghindari stres dan mengkonsumsi makanan yang bergizi, menjaga kebersihan lingkungan dan selalu mencuci tangan sebelum dan setelah melakukan aktivitas. Apabila sakit batuk dan pilek, gunakan masker untuk mencegah penularan terhadap orang-orang disekitarnya,” tuturnya.
Pria yang juga alumni PKPNU II PCNU Gresik tersebut juga menambahkan, bahwa untuk persediaan masker, di RSI Mabarrot NU saat ini masih dalam kategori aman dan cukup.
“Alhamdulillah untuk RS stok masih aman, karena RSI Mabarrot ambilnya langsung dari distributornya,” pungkasnya.
Kontributor : Rifqi
Editor : Ahmad Zain