GRESIK | NUGres – Garis pesisir Pantai Dalegan Gresik menjadi saksi bisu aksi nyata kepedulian lingkungan yang dilakoni oleh para peserta Pendidikan dan Latihan Pertama (Diklatama) ke-V, Dewan Koordinasi Anak Cabang (DKAC) Corps Brigade Pembangunan dan Korp Pelajar Putri (CBP KPP) Manyar.
Aksi kepedulian lingkungan sekaligus Rencana Tindak Lanjut (RTL) kali ketiga itu dalam rangka penguatan kekompakan dan semangat kepedulian lingkungan bagi para peserta Diklatama V DKAC CBP KPP Manyar. Kegiatan ini telah berlangsung pada Sabtu – Ahad, 19 – 20 Oktober 2024, di Pantai Dalegan Desa Dalegan Kecamatan Panceng, Gresik.
Dimulai pada Sabtu (19/10) sore, peserta mendirikan tenda sebagai persiapan untuk berkemah semalam di pantai. Setelah tenda terpasang, dilanjutkan dengan sharing session di mana para peserta berbagi pengalaman mereka selama mengikuti kegiatan DIKLATAMA V hingga berhasil menyelesaikan RTL ketiga kali ini.
Suasana semakin hangat ketika acara Malam Keakraban (Makrab) digelar. Dengan bakar-bakar jagung dan sosis, canda tawa menghiasi malam di pinggir pantai, mempererat kebersamaan di antara peserta.
Keesokan harinya, Ahad (20/10) kegiatan utama pun berlangsung susur pantai dan aksi bersih-bersih sampah sebagai wujud semangat kepedulian terhadap lingkungan pesisir, menjaga kebersihan, hingga kelestarian lingkungan.
Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPPNU Manyar, Uliy Robbayani Ilma, dalam kegiatan itu menekankan kepada peserta RTL ketiga Diklatama V DKAC CBP KPP Manyar tentang pentingnya sikap dan kepeloporan kader dalam merespons lingkungan di sekitarnya.
“Jadi lah teladan yang selalu mengingatkan akan kepedulian lingkungan. Kita sudah jauh-jauh datang ke sini untuk susur pantai dan membersihkan sampah, jadi jangan sampai di tempat lain kita malah buang sampah sembarangan,” tandas rekanita Uliy.
Ia juga mengharapkan para peserta Diklatama V DKAC CBP KPP Manyar terus berproses menguatkan kapasitas dan kemampuan diri, menjadi kader teladan di kalangan Pelajar Nahdlatul Ulama, di mana pun mereka berada.
“Kita harus menjadi contoh untuk masyarakat agar bisa menjaga lingkungan. Setelah RTL ketiga ini, harapannya rekan-rekanita tetap aktif mendukung program DKAC CBP KPP Manyar, jaga kebersamaan dan pererat ikatan. Semoga Diklatama kelima ini melahirkan kader-kader yang berkualitas,” pungkasnya.
Penulis: Dwi Yanti Agustianingsih
Editor: Chidir Amirullah