GRESIK | NUGres – Rangkaian acara peringatan Haul 100 tahun KH Muhammad Zubair akan diselenggarakan selama dua hari.
Dari informasi yang dihimpun, rangkaian acara Haul ke-100 almaghfurlah KH. M. Zubair akan diawali pada Kamis 24 April 2025 mulai pukul 05.00 WIB, dengan agenda khatmil Qur’an.
Selanjutnya pada hari ke-2, yakni Jumat 25 April 2025, kegiatan peringatan Haul 100 tahun KH Muhammad Zubair akan digelar ziarah ke Makam Tlogopojok yang digelar mulai pukul 06.00 WIB.
Setelah salat Jum’at, acara dilanjutkan dengan gelaran Tahlil yang akan diselenggarakan di Masjid Jami Gresik. Kemudian pada pukul 15.00 WIB akan diselenggarakan Tahlil Khusus Putra dan Anak-anak di Langgar KH. M. Zubair Pekauman dan sekitarnya.
Di hari yang sama, rangkaian acara sebagaimana jadwal Haul ke-100 Tahun KH. M. Zubair, akan diselenggarakan tahlil khusus putri pada pukul 19.00 WIB.
Selain acara inti tersebut di atas, warga masyarakat Pekauman juga turut berpartisipasi menyemarakkan Haul ke-100 KH. M. Zubair dengan menggelar Bazar pada Ahad 27 April 2025 selepas salat Asar atau sekitar pukul 15.00 WIB.
Seperti diketahui, semasa hidupnya KH. M. Zubair merupakan tokoh berpengaruh sekaligus guru bagi para ulama di wilayah perkotaan Gresik.
KH. Muhammad Zubair juga merupakan Mustasyar PBNU pertama dari Gresik sekaligus berperan besar dalam pendirian organisasi Nahdlatoel Oelama Tjabang Grissee.
Salah satu kisah yang dapat diteladani ialah kedermawanan kepada para dhuafa dan juga janda yang ditinggal mati oleh suaminya. Sedekah KH. M. Zubair dilakukan dengan sembunyi-sembunyi dari rumah ke rumah. Sedekah itu ia selipkan di bawah keset dan pintu.
Editor: Chidir Amirullah