GRESIK | NUGres – Estafet kepemimpinan pada lembaga pendidikan harus dikelola dengan baik dan tepat. Masa kerja kepala sekolah atau madrasah 4 tahun. Hal ini seperti yang dilaksanakan oleh Perguruan Pendidikan NU (PPNU) Lumpur, Kecamatan Gresik Kabupaten Gresik, yang diketahui menaungi 6 lembaga pendidikan.
Persiapan dan rangkaian ini dimulai awal bulan November Tahun 2023 dengan membentuk Panitia Seleksi Tenaga Potensial (PSTP) bagi calon kepala Lembaga di PPNU Lumpur untuk periode tahun 2024 – 2028, yang mengamanatkan Ahmad Rahman Budiman, M.Pd., sebagai ketua panitia.
Selanjutnya, sosialisasi Tahapan Seleksi Tenaga Potensial disampaikan kepada kepala lembaga dan seluruh guru dan karyawan, dan dilanjutkan penjaringan bakal calon dengan teknik pemungutan suara di setiap lembaga dan ditetapkan 3 bakal calon yang memiliki suara tertinggi untuk mengikuti tahapan selanjutnya.
Sementara terdapat 18 calon kepala lembaga yang lanjut ke tahapan Pemberkasan, pembekalan materi calon kepala lembaga dengan narasumber Ketua MWC LP Maarif NU Gresik Ust. Purwanto, M.Pd.I dan Ketua PPNU Lumpur H. Iwan Ardyanto, S.Pd., M.M., Peserta juga dites psikologi dan kesehatannya sebelum tahapan Presentasi dan Tes/Uji Keagamaan.
Setelah rangkaian tahapan seleksi usai, panitia menggelar rapat pleno penetapan kepala lembaga pada 3 Februari 2024 dan menggelar agenda Pengumuman Penetapan Kepala Lembaga di Perguruan Pendidikan NU Lumpur Periode Tahun 2024 – 2028 pada hari Rabu, 7 Februari 2024 di MINU Lumpur.
Sesuai dengan Pengumuman PPNU Lumpur NOMOR 192/PPG-NU/II/2024, tentang Penetapan dan Pengangkatan Kepala Lembaga di Perguruan Pendidikan Nahdlatul Ulama Lumpur Periode Tahun 2024 – 2028 sebagai berikut:
- Kepala KB Muslimat NU Al Firdaus 80 Lumpur, Ernawati A.Ma.
- Kepala TK Muslimat NU 08 Lumpur, Nur Aisah, S.Pd.
- Kepala TPQ Irsyadul Athfal Lumpur
Masnur Rahmah, S.Pd. - Kepala Madrasah Diniyah Takmiliyah Irsyadul Athfal Lumpur, Fatikhatul Wahyuti, S.Th.I.
- Kepala MINU Lumpur, Sholikhatin, S.Pd.
- MTs NU Sindujoyo Lumpur, H. Akhmad Khamdani, MA.
Ketua Panitia PSTP PPNU Lumpur Ahmad Rahman Budiman, M.Pd., mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang membantu panitia menyelenggarakan kegiatan ini.
“Sekaligus kami mengajak kepada seluruh Pimpinan Lembaga untuk bersama-sama membangun keunggulan dengan karya nyata PPNU Lumpur,” ungkapnya.
Hal senada juga disampaikan Ketua PPNU Lumpur, H. Iwan Ardyanto, S.Pd., M.M., pihaknya juga mengucapkan selamat dan sukses kepada guru yang ditetapkan mendapatkan tugas tambahan sebagai Kepala Sekolah atau Madrasah di Perguruan Pendidikan NU Lumpur.
“Apresiasi setinggi-tingginya kepada guru peserta seleksi tenaga potensial yang merupakan guru pilihan untuk terus memberikan energi, inovasi dan daya juang dalam menjadi support sistem kepala terpilih. Sehingga terbentuk kerja tim yang solid dan saling support mencapai visi misi lembaga,” imbuhnya.
Pada gilirannya Ketua Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) Lumpur KH Abdul Azis menitipkan nasehat kepada kepala yang baru. Ia menyitir hadis yang riwayatkan Imam Bukhori, “Kullukum ra’in wa kullukum mas’ulun an ra’iyyatihi”, berikut artinya, “Setiap kalian adalah pemimpin dan tiap-tiap pemimpin akan dimintai pertanggung jawaban.”.
“Maka kami sampaikan kepada Kepala Lembaga untuk saling menjalin silaturrahim agar kekuatan dan potensi semua guru di lembaga dapat terkomodir dengan optimal sehingga penyelenggaraan pendidikan Nahdlatul Lumpur terus berkembang lebih baik dan lebih baik,” pesannya.
Editor: Chidir Amirullah