GRESIK | NUGres – Lembaga Solusi Halal (LSH) Pimpinan Wilayah (PW) Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) Jawa Timur mengundang Pendamping Proses Produk Halal (PPH) dan Pimpinan Cabang (PC) ISNU Gresik untuk monitoring dan evaluasi. Kegiatan berlangsung di Gedung PCNU Gresik Jl Dr Wahidin Sudirohusodo, Kebomas Gresik, Selasa (23/01/2024).
Kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris PW ISNU Jatim Muhammad Dawud, Wakil Sekretaris PW ISNU Jatim M. Nur Cholis, Direktur Lembaga Solusi Halal (LSH) ISNU Jatim Dr. Siti Nur Husnul Yusmiati, M.Kes, Ketua PC ISNU Gresik H. Ubaidilllah, S.Ag, M.Pd.I serta Pengurus PC ISNU Gresik.
Direktur LSH, Dr. Siti Nur Husnul Yusmiati mengatakan, LSH perlu mengoptimalkan peran Pendamping PPH melalui pengurus ISNU yang ada ditingkatan kabupaten dan kecamatan.
“Program Pendamping PPH ini harus kita optimalkan bersama dengan menggerakkan pengurus ISNU yang ada di tingkatan kabupaten sampai kecamatan agar sertifikasi halal semakin terjangkau ke UMKM,” ujarnya.
Disamping itu, diungkapkan Sekretaris PW ISNU Jatim Muhammad Dawud, Gresik sebagai rujukan untuk program ini sehingga diperlukan contoh testimoni agar semakin banyak yang terlibat.
“Kami berikan testimoni para pendamping PPH yang telah berhasil serta mendapat reward agar semakin banyak orang yang terlibat sehingga bisa menjadi keberhasilan bersama” ucap Muhammad Dawud, Sekretaris PW ISNU Jatim
Sementara Ketua PC ISNU Gresik H. Ubaidillah, S.Ag, M.Pd.I, menyampaikan terima kasih Gresik dipilih sebagai berlangsungnya kegiatan monitoring dan evaluasi serta ikhtiar untuk optimalisasinya.
“Kegiatan ini sangat penting dalam melakukan pendampingan terhadap proses produk halal di tengah maraknya inovasi produk yang terus berkembang,” tukas H Ubaidillah usai berlangsungnya rangkaian acara tersebut.
Memungkasi kegiatan ini, foto bersama oleh seluruh tamu undangan dan penyematan rompi Pendamping PPH oleh sebagian anggota yang telah memenuhi target.
Penulis: Muhammad Mustajib
Editor: Chidir Amirullah