WRINGINANOM | NUGres – Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor Wringinanom secara resmi membuka rangkaian peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-91 GP Ansor sekaligus pelantikan kepengurusan masa khidmat 2024–2027 dengan menggelar Apel Kebangsaan pada Jumat (18/4/2025), di Lapangan Desa Sembung, Kecamatan Wringinanom, Gresik.
Apel Kebangsaan yang dimulai pukul 07.00 WIB ini diikuti ratusan kader Nahdlatul Ulama (NU) se-Wringinanom. Kegiatan ini tidak hanya menunjukkan semangat nasionalisme dan soliditas kader, tetapi juga menjadi simbol awal dari rangkaian acara selama tiga hari ke depan.
Ketua PAC GP Ansor Wringinanom, Ahmad Efendi, menyatakan bahwa apel ini merupakan bentuk penghormatan terhadap nilai-nilai kebangsaan sekaligus momentum konsolidasi kader NU untuk terus aktif berkontribusi di masyarakat.
“Kita ingin meneguhkan semangat ke-Ansoran dan kebangsaan di tengah tantangan zaman. Apel ini adalah wujud nyata bahwa kader Ansor selalu siap menjaga NKRI dan memperkuat persatuan,” ujar sahabat Pendik, sapaan akrabnya.
Ketua Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Gresik, M. Ludfi Abdullah Khambali, menegaskan bahwa kader NU tidak boleh bergeser sedikit pun dari barisan para ulama dan kiai.
“Para kiai, guru, ustadz di langgar dan mushala adalah pembimbing kita semua. Kita wajib untuk takdzim (menghormati) dan mengikuti jejak perjuangan mereka. Niat kita dalam berorganisasi harus semata-mata untuk khidmah, saling bergandengan dan berkolaborasi menghadapi tantangan ke depan,” ujar sahabat Ludfi, yang tampak didampingi oleh Bendahara PC GP Ansor Gresik, Rizaldi Saputra.
Turut hadir para tokoh masyarakat dan pemerintah tingkat Kecamatan. Termasuk Ketua Tanfidziyah MWCNU Wringinanom, para pimpinan Badan otonom NU se-Kecamatan Wringinanom dan para Ketua PAC GP Ansor kecamatan terdekat. Tampak pula nggota DPRD Provinsi Jawa Timur, H. Abdul Qodir, yang juga merupakan Pembina PAC GP Ansor Wringinanom.
“Selamat kepada sahabat-sahabat Ansor. Jangan pernah lelah berkhidmat dan menjadi penjaga nilai-nilai perjuangan ulama dalam menegakkan ajaran Ahlussunnah wal Jama’ah an-Nahdliyah,” pesan Cak Qodir, sapaannya.
Usai apel, rangkaian kegiatan PAC GP Ansor Wringinanom berlanjut pada malam harinya dengan Ijazah Kubro dan Rijalul Ansor yang menghadirkan KH. Basori Tajib dan Gus Syamsul Huda sebagai pemberi ijazah.
Puncak acara digelar Sabtu malam (19/4) dengan agenda pelantikan pengurus baru PAC GP Ansor Wringinanom yang akan dimeriahkan penampilan musik gambus Elfas dan sejumlah bintang tamu.
Sebagai penutup, Ahad pagi (20/4), masyarakat diajak meramaikan kegiatan Jalan Sehat dan Senam Bersama berhadiah, serta menikmati Bazar UMKM yang berlangsung selama tiga hari penuh.
Rangkaian kegiatan ini menjadi bukti komitmen GP Ansor Wringinanom dalam memperkuat kaderisasi, menumbuhkan semangat nasionalisme, dan mempererat hubungan sosial di tengah masyarakat.
Editor: Chidir Amirullah