GRESIK | NUGres – Madrasah Kader Penggerak Pertanian Nahdlatul Ulama (MKP2NU), bakal diselenggarakan oleh Pengurus Cabang (PC) Lembaga Pertanian Nahdlatul Ulama (LPPNU Gresik)
MKP2NU yang kali pertama digelar oleh LPPNU Gresik ini berlangsung pada Sabtu – Ahad, 23 – 24 September 2023, bertempat di Taman Teknologi Pertanian Kecamatan Panceng Gresik.
“Madrasah kader pertanian ini merupakan ikhtiar LPPNU Gresik sebagai pengkaderan internal serta dalam upaya penguatan kelembagaan dan meningkatkan kapasitas sumberdaya manusia di sektor pertanian,” kata Muzarodin, SE., Ketua LPPNU Gresik kepada NUGres, Senin (18/9/2023) siang.
Dijelaskan Muzarodin, MKP2NU ini akan diikuti tak kurang dari 40 peserta terdiri petani muda utusan Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) se-Cabang NU Gresik yang tergabung dalam Kelompok Tani Nahdliyin Maju Produktif Andalan (Ketanmapan).
Selain sebagai pengkaderan internal, Muzarodin mengatakan kegiatan ini sebagai upaya penguatan kelembagaan pertanian NU, meningkatkan kapasitas sumberdaya manusia di sektor pertanian, serta membangun pola pikir kader muda NU yang kontrukstif terhadap dunia pertanian.
“Lahirnya kader muda Nahdlatul Ulama dengan ghirah serta harakah pada sektor pertanian juga mengatasi krisis regenerasi pertanian. Ini semua menjadi harapan besar dari capaian-capaian MKP2NU,” tandasnya.
Sementara itu, Sekretaris PC LPPNU Gresik Farid Hasan menambahkan bila perangkat perkumpulan Nahdlatul Ulama yang membidangi sektor pengembangan pertanian ini menemui tantangan besar yang membutuhkan solusi konkret. Ia menyuguhkan pandangannya yang reflektif dan jauh ke depan atas problematika dan tantangan dunia pertanian.
“Bagaimana sawah tanpa padi? Bagaimana kebun tanpa tanaman? Bagaimana sawah kebun tanpa petani? Inilah persoalan yang tak ingin kita temukan dalam hidup yang sederhana ini,” ungkap Farid.
Sebagai informasi, penutupan MKP2NU LPPNU Cabang Gresik juga bertepatan dengan Hari Pertanian Nasional ke 63 tahun yang diperingati setiap 24 September. Pemungkas kegiatan masa orentasi kader penggerak pertanian NU Gresik ini akan disemarakkan dengan grup Lesung Hubbul Wathon dari Ketanmapan Dalegan Panceng berkolaborasi dengan Lesbumi NU Gresik.