KEBOMAS | NUGres – Satuan Koordinasi Rayon (Sarkoryon) Barisan Ansor Serbaguna (Banser) Kebomas Gresik menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Banser se-PAC GP Ansor Kebomas. Kegiatan ini dilaksanakan di Cafe Tambak Desa Prambangan Kebomas Gresik, Sabtu (8/6/2024) malam.
Diikuti oleh perwakilan Banser ranting se-PAC GP Ansor Kebomas, tampak hadir pula para Banser senior Kebomas dan juga Ketua PAC GP Ansor Kebomas bersama jajaran pengurus harian lainnya.
Kasatkoryon Banser Kebomas, Sutrisno menyampaikan, tujuan diadakannya rakor ini guna membangun kebersamaan serta menyatukan visi misi menuju Banser Kebomas yang solid dan tangguh.
“Dengan hadirnya seluruh Banser se PAC GP Ansor Kebomas kami mengharapkan saran, masukan maupun kritikan guna meningkatkan soliditas guna penguatan dan peningkatan kualitas serta kapasitas Banser di PAC GP Ansor Kebomas,” ujarnya.
Sutrisno juga meminta setiap ranting yang belum melakukan kaderisasi segera menyiapkan kadernya.
“Paling tidak setiap ranting menyiapkan tiga kader untuk mengikuti Diklatsar yang rencananya akan dilaksanakan tahun ini, hal ini penting guna peremajaan di tubuh Banser Kebomas,” ucapnya.
Sementara salah satu Banser senior sahabat Khudlori dari Ranting Sukorejo membagikan semangat dengan menyatakan bila Banser Ansor ini satu keluarga.
“Satu tersakiti maka semua merasa sakit, kita Banser NU siap menjaga para ulama kita lillahi ta’alla, maka kuncinya hanya satu kita harus solid,” tandasnya.
Selanjutnya Ketua PAC GP Ansor Kebomas, M. Chusnul Fuadi berpesan kepada para Banser Kebomas agar setiap kader selalu melakukan koordinasi dengan pimpinan jika ada hal-hal yang ingin dilakukan di luar komando. Apalagi, kata dia, di tahun 2024 ini adalah tahun politik.
Lebih lanjut Sahabat Adi mengajak semua kader Banser Kebomas untuk bersama-sama berkhidmat dengan loyal dan totalitas yang tinggi.
“Jangan tanggung-tanggung dalam berkhidmat, mari kita jaga marwah Ansor mari kita jaga marwah Nahdlatul Ulama,” tegasnya.
“Semoga kita semua kader Ansor dan Banser Kebomas selalu diberi kesehatan dhohir dan bathin agar dapat terus mengabdi kepada NU, bangsa, negara serta agama,” pungkasnya.
Selanjutnya Rapat Koordinasi ini diakhiri dengan do’a yg di pimpin sahabat M. Wahib Ketua PAC MDS Rijalul Ansor Kebomas.
Penulis: Luthfi Anshori
Editor: Chidir Amirullah