GRESIK | NUGres – Pandemi Covid-19 yang masih berlangsung menginspirasi beberapa pihak untuk rajin mengampanyekan penerapan protokol kesehatan kepada masyarakat, termasuk bagi para siswa dan lingkungan sekolah. Salah satunya adalah program Hygiene and Behaviour Change Coalition (HBCC).
Agenda yang terlaksana atas kerja sama Pemerintah Indonesia dan Kerajaan Inggris serta Unilever ini sudah sekitar 11 bulan berlangsung, dengan tujuan utama mendorong perubahan perilaku masyarakat untuk sadar akan pentingnya 3M (memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak) dalam upaya mencegah penyebaran Covid-19.
Salah satu kampanye yang dilakukan oleh HBCC adalah, mengajak siswa-siswi Sekolah Dasar (SD)/se-derajat untuk berpartisipasi dalam lomba menggambar tentang 3M. Dalam ajang ini, karya siswi kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Nahdlatul Ulama (MINU) Trate Putri Gresik, Najma Hanifa (10) terpilih sebagai yang terbaik.
Karya anak sulung dari tiga bersaudara ini berhasil memikat perhatian juri serta menyisihkan beberapa gambar kontestan lain, dalam menggambarkan pentingnya penerapan protokol kesehatan bagi masyarakat di masa pandemi Covid-19 saat ini.
“Kalau menggambar, Najma itu sudah senang menggambar sejak duduk di bangku kelas 1,” ujar Asriwilujeng, ibu dari Najma, Kamis (29/7/2021).
Hobi itulah mengantarkan Najma terpilih sebagai salah satu siswi yang mewakili pihak sekolah di ajang tersebut. Dalam lomba yang dilaksanakan pada awal bulan Juli 2021 ini, Najma berhasil meraih juara ketiga serta berhasil menyisihkan beberapa kontestan lain.
“Kemarin itu ada beberapa siswi lain yang juga mewakili MINU Trate Putri, tapi hanya karya Najwa yang terpilih dan menang, bersaing dengan karya siswa-siswi dari beberapa sekolah lain,” ucap Asriwilujeng.
Sementara Najma sendiri mengaku, tidak menyangka karya yang dibuat olehnya kemudian ditetapkan sebagai salah satu yang terbaik dalam kompetisi kali ini. Najwa mengatakan, sebelum mengikuti lomba memang sudah sempat melihat mengenai 3M sesuai anjuran pemerintah.
“Lihat-lihat (red: mempelajari) di youtube. Kemarin itu ya apa yang sudah saya lihat di youtube itu yang saya gambar, alhamdulillah bisa menang,” kata Najma.
Bagi Najma, penerapan protokol kesehatan 3M menjadi sangat penting untuk saat ini, dengan harapan besar agar bisa segera keluar dan sekaligus mengakhiri pandemi Covid-19 yang saat ini masih berlangsung. Untuk itu, Najma mengajak kepada semua pihak agar menerapkan 3M dengan penuh kesadaran dari pribadi masing-masing.
“Karena saya sendiri sudah bosan, saya rindu ingin kembali ke sekolah seperti dulu lagi, ingin ketemu sama teman-teman dan guru. Jadi tolong kepada semuanya untuk menjalankan 3M,”tuturnya.
Sementara Kepala Sekolah MINU Trate Putri Gresik, Purwanto, pihaknya bersyukur atas capaian yang diraih oleh anak didiknya. Ia pun mengaku, pihaknya mendukung penuh kampanye penerapan protokol kesehatan 3M dengan harapan bisa segera mengakhiri pandemi Covid-19.
“Kami tentu saja sangat mendukung kampanye 3M, sebagai bentuk ikhtiar agar pandemi Covid-19 bisa segera berakhir. Dan tentunya, agar siswa-siswi dapat kembali belajar di sekolah seperti sebelumnya,”pungkasnya. (AnggaNU)