GRESIK | NUGres – PC LPTNU Gresik kembali menggelar Sekolah Penulis Jurnal Internasional Bereputasi, gelaran kali ini merupakan kali kedua, Sesi 2 ini digelar hari ini, Sabtu 27/08/22.
Sebagaimana Sesi 1, Kegiatan Sesi 2 ini digelar secara online melalui platform Zoom Class Meetting, kegiatan ini berlangsung dan dimulai Pukul 08.00 dan Berakhir Pukul 11.00 WIB.
Pada Sesi 2 kegiatan ini, kembali bertindak sebagai moderator adalah Ida Rochmawati, Sekretaris PC LPTNU Gresik, Pada Sesi 2 ini menghadirkan Guru Besar UIN Sunan Ampel Surabaya, Prof. Dr. M. Thohir, M.Pd. Prof Thohir menjabarkan dan menjelaskan secara teknis mulai awal sampai akhir cara menyusun artikel hingga proses submit serta cara memilih Jurnal yang akan dituju.
Lebih lanjut dia menjelaskan secara detail tentang isi introduce, method, result hingga conclusion, serta bagaimana proses artikel Jurnal internasional bereputasi direvew oleh reviewer. Proses submit hingga publish memerlukan waktu yang cukup lama.
Selain itu Prof Thohir juga menyampaikan bahwa untuk artikel Jurnal Internasional bereputasi yang digunakan untuk pengajuan kenaikan jabatan Fungsional tertinggi yakni Guru Besar memerlukan syarat tertentu yang secara terperinci diatur dan dijelaskan di PO PAK termasuk di antaranya minimal syarat yang harus dipenuhi.
Terlihat hadir pada kegiatan Sekolah Penulis Jurnal Internasional ini Puluhan peserta yang merupakan Dosen dari setiap perguruan Tinggi NU di Kabupaten Gresik yakni: STIT Raden Santri, STIE NU Trate Gresik, STAI Daruttaqwa Gresik, INKAFA, STAI Al Azhar, STAI Ihyaul Ulum, STEI Kanjeng Sepuh Gresik, dan Univ. Qomaruddin dan STESFA Gresik. Peserta lain berasal dari Perguruan Tinggi dari luar kabupaten Gresik juga dari organisasi yang lain.
(Zoel)