DUKUN | NUGres – Sejumlah kepala madrasah di bawah naungan Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif NU Kecamatan Dukun menggelar rapat koordinasi, pada Selasa (10/9/2024) di Musholla Al Amiri Desa Lowayu Kecamatan Dukun, Gresik.
Rapat koordinasi diantaranya membahas persiapan menyongsong momentum Hari lahir (Harlah) Ma’arif NU ke-95, yang diperingati setiap tanggal 19 September.
Ketua LP Ma’arif MWCNU Dukun Ikhwan Haji menyampaikan bila Harlah ke-95 Ma’arif NU di tahun 2024 ini mengusung tema “Merawat Wawasan Membangun Martabat”.
Ikhwan juga menyatakan, dalam rangka menyambut serta menyamarakkan Harlah ke-95 Ma’arif NU, akan digelar upacara yang melibatkan siswa dan guru Ma’arif NU se-Kecamatan Dukun, Gresik.
“Kegiatan Harlah (Upacara) akan ditempatkan dalam satu titik. Supaya fokus dan semarak. Rencana yang kita pilih adalah lapangan sepak bola Desa Lowayu karena lokasinya di tengah dan strategis, dekat dengan jalan raya,” jelas Ikhwan Haji.
Ia berharap kegiatan ini menjadi bentuk edukasi dan pengenalan dini kepada siswa bahwa pendidikan NU memiliki sebuah lembaga khusus pendidikan yaitu Maarif NU, yang harus dikembangkan dan dimajukan untuk generasi NU mendatang.
“Serta untuk menghargai dan mengenang jasa-jasa dan perjuangan Muassis Nahdlatul Ulama dan LP Ma’arif NU,” pungkasnya.
Penulis: Syafik Hoo
Editor: Chidir Amirullah