GRESIK | NUGres – Meski di tengah Pandemi, santri, alumni, masyayikh, dan kiai dari berbagai penjuru kota menghadiri Haul ke-123 Kiai Sholeh Tsani di Pondok Pesantren Qomaruddin Sampurnan Bungah Gresik pada Kamis (29/12) dengan khidmat dan tetap menaati protokol kesehatan.
Acara haul yang biasanya dihadiri ribuan orang dari berbagai daerah itu kini hanya dihadiri sekitar 300an orang lantaran masih dalam masa Pandemi Covid-19, dan menjadi peringatan haul ketiga yang digelar dalam masa pandemi. Namun, acara yang juga disiarkan langsung di kanal YouTube Pondok Pesantren Qomaruddin itu terpantau dihadiri lebih dari 2.000 penonton live.
Pada rangkaian acara sebelumnya, pembacaan Lailatul Qiroah pada Selasa (27/12) diikuti oleh juara MTQ internasional Syamsuri Firdaus, juara MTQ Nasional Dzanial Muhammad Chubaibillah, dan beberapa qori nasional lainnya. Kemudian dilanjutkan dengan Tadarus Quran bil Ghoib pada Rabu (28/12).
Sementara itu, pada acara tahlil pada Kamis (29/12), Bupati Gresik Fandi Ahmad Yani dalam sambutannya mengatakan bahwa acara haul selalu membawa keberkahan bagi semuanya dan dapat menjadi kekuatan umat Islam.
“Di Indonesia banyak majelis yang punya keyakinan bahwa doa merupakan sumber kekuatan kita bersama. Salah satunya ya seperti ini, majelis haul, majelis malam Jumat, dan sebagainya. Karena kita yakin bahwasanya doa menjadi kekuatan umat Islam,” kata bupati Gresik yang disapa Gus Yani, Kamis (29/12).
Selain itu, Gus Yani juga menekankan pentingnya menjaga kesehatan, karena kesehatan adalah sumber kebahagiaan. Gus Yani pun berharap pandemi COVID-19 tidak berubah menjadi gelombang ketiga.
“Dan mudah-mudahan diiringi acara-acara haul, khususnya haul di Bungah ini, mudah-mudahan kita semua memohon bahwasanya Gresik diselamatkan oleh Allah SWT, amin, dijauhkan dari bencana-bencana, Covid-19 terkendali, dan Gresik ke depan semakin berkah untuk semuanya,” harapnya.
Kiai Sholeh Tsani bernama asli Kiai Nawawi. Lahir pada tahun 1254 H di desa Rengel Tuban. Ia merupakan cicit Kiai Qomaruddin dari jalur Kiai Sholeh Tsani bin Rosiyah bin Kiai Harun bin Kiai Qomaruddin dan merupakan salah satu pemangku Ponpes Qomaruddin yang membawa kemajuan pesat bagi pondok, termasuk merehab Langgar Agung Sampurnan, membuat asrama pesantren baru, serta mendirikan pondok putri.
Selain dihadiri Bupati Gresik Fandi Ahmad Yani dan Wabup Gresik Aminatun Habibah, acara tahlil haul pada Kamis (29/12) juga dihadiri Kiai Muhsi (Pondok Al-Karimi Tebuwung), Kiai Nashrullah Bakir (Pondok Tarbiyatut Tholabah Keranji Paciran), Kiai Ainur Rofiq (Manyar), Kiai Farhan (Sedayu), Kiai Thohawi Hadi (Al Islah), Ketua PCNU Gresik Kiai Mulyadi (Pondok Darul Ihsan Menganti) dan beberapa kiai dari Gresik, Lamongan dan Rengel Tuban.
Setelah acara tahlil putra, acara akan dilanjutkan dengan tahlil putri yang diperkirakan akan diikuti sekitar 200an orang. Acara haul di Bungah sendiri merupakan salah satu acara besar rutinan di Desa Bungah dan menjadi ajang menjalin dan menguatkan tali silaturahmi. Biasanya ada pasar malam di Gembus dan ratusan orang berjualan di sekitaran kampung.(Rifq)