WRINGINANOM | NUGres – Pimpinan Ranting (PR) GP Ansor Pasinan Lemahputih menggelar kegiatan Nuzulul Qur’an 1444 hijriyah, Jum’at (7/4/2023) malam di Masjid Raudhatul Mujtahidin, Dusun Sidokandeg, Desa Pasinan Lemahputih, Kecamatan wringinanom, Gresik.
Kegiatan berlangsung mulai pukul 19.30 – 21.00 WIB. Nampak undangan yang hadir terdiri dari jajaran Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Wringinanom, Pengurus Ranting NU Sidokandeg Lemahputih, Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor dan seluruh kader Ranting Ansor di Pasinan Lemahputih.
Tak hanya itu, Nuzulul Qur’an juga dihadiri masyarakat sekitar masjid. Semua nampak mengikuti rangkian kegiatan dengan khidamat untuk mencari keberkahan momen Nuzulul Qur’an di bulan Suci Ramadhan.
Dalam prosesnya, Peringatan Nuzulul Quran didahului dengan membaca Al-Qur’an setiap juz yang dibagikan oleh pengurus ranting Ansor kepada jamaah yang datang setelah itu dimulai membaca istighosah Rijalur Ansor dan Shalawat Mahalul Qiyam.
Ketua Majelis Dzikir dan Shalawat Rijalur Ansor PAC GP Ansor Wringinanom, Agus Priyanto menyampaikan rasa syukur sebab para pemuda Ranting GP Ansor Pasinan Lemahputih, Wringinanom Gresik kompak dan istiqomah berjamiyah di Nahdlatul Ulama melalui GP Ansor.
“Alhamdulillah kegiatan Nuzulul Qur’an dengan khotmil Quran malam ini semoga berkah dan berharap pengurus ranting Ansor desa pasinan Lemahputih tetap semangat melaksanakan organisasi Ansor” kata Cak Agus demikian ia kerap disapa.