MANYAR | NUGres – Kegiatan Bisikan Kita (Bincang Asik Santai Bareng Rekan-Rekanita) Volume 4 PR IPNU IPPNU Tanggulrejo, Manyar Gresik kembali digelar pada Sabtu, 8 Juni 2024 kemarin.
Untuk diketahui, kegiatan Bisikan Kita merupakan program rutin yang diadakan setiap tiga bulan sekali oleh pelajar NU Tanggulrejo.
Bisikan Kita kali ini mengusung tema “Serunya Ikut Pengkaderan IPNU IPPNU” yang berlangsung secara virtual melalui live Instagram @ipnuippnutanggulrejo. Sehingga, dapat diikuti oleh siapa saja yang tertarik untuk belajar lebih dalam tentang pengkaderan.
Kegiatan ini mengundang narasumber Nur Anisa Amaliyah selaku Waka Kaderisasi PC IPPNU Gresik sekaligus anggota PPPSDM PW IPPNU Jawa Timur.
Bisikan Kita Volume 4 ini berlangsung sejak pukul 19.30 hingga pukul 20.50 WIB dengan dipandu oleh host atau pembawa acara, yakni Rifadah Amaniyah selaku Waka Kaderisasi PR IPNU IPPNU Tanggulrejo.
Ketua PR IPNU Tanggulrejo M Raffly Akbarsyah mengatakan, untuk pemilihan tema kali ini bertepatan dengan akan diadakannya Makesta (Masa Kesetiaan Anggota) IPNU IPPNU di ranting Tanggulrejo pada pertengahan Juli mendatang.
“Sehingga momen menuju Makesta ini dimanfaatkan oleh panitia sekaligus pengurus ranting untuk mengadakan kegiatan bisikan kita dengan tema yang sesuai,” jelasnya.
Rekan Raffly menambahkan, kesesuaian tema diambil supaya dapat menjadi bekal yang baik, serta menjadi wadah diskusi untuk menumbuhkan semangat dalam mengikuti Makesta, khususnya di ranting Tanggulrejo.
Melalui kegiatan ini, dia berharap dapat menjadi inspirasi tersendiri bagi seluruh anggota PR IPNU IPPNU Tanggulrejo. Terlebih dapat berkontribusi serta mewujudkan sikap totalitasnya dengan mengikuti pengkaderan.
“Atas dasar keinginan dan kemauan diri sendiri dan niat setulus hati untuk mengabdi di organisasi IPNU IPPNU,” tutur dia.
Rekan Raffly juga mengungkapkan, dengan diskusi tersebut dapat menumbuhkan kesadaran dalam berorganisasi di IPNU IPPNU.
“Semoga dengan adanya diskusi ini menjadikan kita sebagai pengurus, anggota dan bahkan kader-kader baru untuk terus semangat mengikuti berbagai jenjang pengkaderan, dari berbagai cerita dan pengalaman narasumber,” tandasnya.
Penulis: Febrian Kisworo
Editor: Chidir Amirullah