DUKUN | NUGres – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) Kecamatan Dukun memulai program perdana bertajuk Bimbingan Keluarga Maslahah pada Jumat (20/12/2024).
Kegiatan ini dilaksanakan di Ranting Dukunanyar, Kecamatan Dukun, Gresik, dengan melibatkan anggota dan pengurus Ranting Fatayat NU.
Adapun dalam kegiatan perdana ini menghadirkan dua narasumber, Ali Mafahir dan Muhammad Uzair, yang merupakan pengurus PAC ISNU Dukun.
Sementara dalam sesi tersebut, mereka memaparkan konsep *Keluarga Maslahah* berdasarkan ajaran Nahdlatul Ulama (NU), mazhab NU, serta amaliah NU. Fokus materi terletak pada pilar ketangguhan pernikahan untuk membentuk keluarga yang menjadi rahmat bagi seluruh alam (rahmatan lil alamin).
Menurut para narasumber, keluarga ideal adalah keluarga yang berpegang teguh pada ajaran Islam Ahlussunnah Wal Jamaah (Aswaja) dalam kehidupan sehari-hari. Dengan demikian, anggota keluarga mampu mengembangkan potensi yang membawa manfaat, baik untuk keluarga internal maupun masyarakat luas.
Ketua PAC ISNU Dukun, Ahmad Thoyyib Shofi, mengapresiasi suksesnya kegiatan ini, “Alhamdulillah, kegiatan perdana ini berjalan lancar. Kami berhasil membangun kebersamaan yang solid di antara pengurus ISNU,” ujarnya.
“Terima kasih kepada para narasumber yang telah mendampingi kami dalam acara ini,” sambung Yopi, sapaan akrabnya, yang juga seorang dosen di UQ Bungah Gresik.
Yopi menambahkan harapannya agar ISNU Dukun dapat mengemban amanah dengan sebaik-baiknya dan terus bermanfaat bagi umat.
Turut hadir dalam forum ini, perwakilan dari Pimpinan Ranting Fatayat NU, Muslimat NU, Lazisnu, serta Pimpinan Ranting IPNU IPPNU Dukunanyar, yang turut mendukung pelaksanaan acara.
Penulis: Syafik Hoo
Editor: Chidir Amirullah