DRIYOREJO | NUGres – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda Ansor (GP) Ansor Driyorejo menggelar sekolah administrasi digital marketing untuk seluruh anggota PAC dan Ranting di Kecamatan Driyorejo, juga ada perwakilan delegasi dari non organisasi baik dari pondok pesantren maupun pelajar.
Ketua PAC GP Ansor Driyorejo Hanif Asyhar menyampaikan bila kegiatan ini penting, sebabnya kader Ansor perlu melihat gerak zaman sebagai sebuah tantangan. Karena itu pihaknya melatih kader untuk melek digital, piawai bermedsos, serta tertib administrasi organisasi.
“Kegiatan ini diadakan bertujuan guna melek digitalisasi dan tertib administrasi, juga merupakan follow up hasil raker PAC yang diadakan beberapa waktu lalu,” kata Hanif, Ahad (18/12/2022).
Lebih lanjut, dalam kegiatan pelatihan ini, ia menyebutkan sebanyak 14 ranting diharapkan untuk menghidupi segala kegiatan-kegiatan baik bersifat KE-NU an maupun kegiatan yg lainnya.
Hadir memberikan berbagai materi dalam pelatihan ini di antaranya yakni perwakilan PC GP Ansor Gresik Fathul Falahil Amin, dan M Irsyadun Najib.
Cak amin sapaan akrabnya menyampaikan lima pokok yang harus diketahui oleh kader Ansor dan organisasi pertama sistem administrasi, persyaratan, laporan dokumen berupa elektronik dan berkas.
“Ansor harus tertib dalam sistem administrasi baik syarat dan laporan serta juga dokumentasi baik elektronik maupun berkas,” tandasnya.
Lebih lanjut Cak Amin, juga memberikan sejumlah motivasi kepada seluruh kader yang mengikuti pelatihan ini. Menurutnya, sebagai organisasi yang menginduk kepada NU, kader GP Ansor masih perlu belajar tata kelola administrasi serta dunia digital.
“Ke depannya, semoga seluruh peserta yang mengikuti bisa menerapkan guna untuk mengimbangi perkembangan zaman yang serba digital,” pungkas Sekretaris PC GP Ansor Gresik ini. (Rifq/Chidir)