KEBOMAS | NUGres – Hari ini, Kamis (27/2/202) terasa istimewa bagi pengurus MWC NU Kebomas. Pasalnya, H. Syaiful Arif menyatakan ikrar waqafnya berupa sebidang tanah untuk MWC NU Kebomas.
Moment istimewa itu berlangsung di sela-sela acara Sosialisasi dan Pembinaan Tata Kelola Keuangan dan Aset NU yang diselenggarakan PCNU Gresik dan dihadiri pengurus MWC dan Ranting NU.
H. Syaiful Arif, Bendahara Umum PCNU Gresik secara terang mengumumkan dirinya mewaqafkan sebidang tanah satu kavling setengah atau seluas kurang lebih 278m2 kepada MWC NU Kebomas.
“Ini sekaligus saya mau ikrarkan waqaf tanah pada MWC NU Kebomas, dengan disaksikan oleh bapak ibu semua semoga ini berkah dan bermanfaat bagi NU Kebomas,” ujar pria yang juga pemilik PT. HSS Gresik ini.
Sementra itu, Ketua MWC NU Kebomas KH. Khumaidi Wahid yang menerima langsung ikrar tersebut mengungkapkan perasaan senangnya atas ikrar ini.
“Saya sangat senang dan tentu seluruh pengurus dan jamaah NU di Kebomas. Ini yang kami tunggu setelah sebelumnya kami mendapat informasi tersebut. Tapi kami masih menunggu prosesi ikrarya sebagai bentuk formalitas waqaf,” ungkap Khumaidi.
Lebih lanjut Khumadi menjelaskan pada NUGres usai acara. Pihaknya berencana menggunakan tanah waqaf itu untuk pembangunan kantor MWC.
“Semua warga NU Kebomas telah lama bercita-cita punya kantor. Padahal hampir semua MWC NU sudah punya. Terkait legalitas selanjutnya terhadap tanah waqaf tersebut, kami pasrah saja ke PCNU,” lanjut Khumaidi.
Kontributor : Zakky
Editor : Ahmad Zain