DUKUN | NUGres – MWCNU Dukun kembali menyelenggarakan Lailatul Ijtima’ pada Senin (23/9/2024) malam di Ranting NU Semampir Dukuhkembar Dukun Gresik.
Ketua Tanfidziyah MWCNU Dukun, KH Moh Sholeh M.Ag, menyampaikan sejumlah program utama MWCNU Dukun diantaranya yakni, pembangunan pengembangan kantor MWCNU Dukun, rawat inap Klinik An-Nahdlah, Optimalisasi Koin sehat RSNU PCNU Gresik.
Kemudian, program optimalisasi BPJS Klinik An-Nahdlah MWCNU serta membahas SK pengurus Lazisnu Ranting yang sudah habis periodesasinya agar menyelenggarakan musyawarah dan membentuk kepengurusan baru.
“Program ini sudah terbentuk kepanitiaan dan penanggung jawabnya. Pembangunan pengembangan kantor MWCNU penanggung jawab Moh Nasihan, pembangunan rawat inap klinik Annahdlah oleh H. Afif, optimalisasi Infaq RSNU Gresik oleh H. Muhari dan optimalisasi BPJS oleh Sahabat Suwanto,” ujar Kiai Sholeh.
Pihaknya berharap program yang sudah dicanangkan oleh MWCNU Dukun bisa terlaksana dengan baik lancar sesuai dengan rencana dan harapan bersama.
Setelah pemaparan program prioritas, Lailatul Ijtima’ MWCNU Dukun dilanjutkan dengan pengajian agama dengan tema Maulid Nabi Muhammad Saw 1446 Hijiriah, yang disampaikan oleh Wakil Rais Syuriah MWCNU Dukun KH Muchtar Wahid.
Kegiatan Lailatul Ijtima’ ke-24 di Ranting Semampir Dukuhkembar Dukun Gresik, dihadiri oleh jajaran pengurus Tanfidziyah dan Syuriyah MWCNU Dukun, PRNU Semampir dan Banomnya, Ketua PRNU se-Wakil Cabang Dukun, serta Pemdes Dukuhkembar, Kecamatan Dukun, Kabupaten Gresik.
Penulis: Syafik Hoo
Editor: Chidir Amirullah