MANYAR | NUGres – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Manyar telah sukses menyelenggarakan Konferensi Anak Cabang (Konferancab) ke XVIII di MTs Miftahul Ulum Peganden Manyar Gresik.
Rangkaian musyawarah tertinggi Badan otonom NU yang mewadahi pelajar NU ini dihelat selama dua hari yakni, pada Sabtu – Ahad, 6 – 7 Januari 2024, kemarin.
Hasilnya, Mufti Sulchi dan Uly Robbayani ditetapkan sebagai ketua mandataris PAC IPNU IPPNU Manyar untuk masa khidmat 2024 – 2026.
Kedua pucuk pimpinan pelajar NU kecamatan Manyar itu menggantikan ketua PAC IPNU IPPNU Manyar sebelumnya yakni rekan M. Fatkhur Rohman dan rekanita Nur Anisa Amaliyah.
Sementara prosesi demisioner jajaran pimpinan IPNU IPPNU Manyar yang dilakukan secara bergantian ini, berlangsung dengan haru.
Selanjutnya, sidang pleno IPNU dipimpin oleh rekan Kholilullah dan rekan Tulus Wahyudi. Sedangkan sidang IPPNU dipimpin oleh wakil ketua I bidang pengembangan organisasi PC IPPNU Gresik rekanita Silvi dan Irvania emilia wakil sekretaris III bidang komisariat PC IPPNU Gresik.
Pada sidang pleno pemilihan ketua PAC IPNU Manyar, rekan Ahsin dari ranting Peganden mendapatkan 6 suara, rekan Mufti Sulchi dari ranting Manyarejo mendapatkan 8 suara.
Sedangkan pada sidang pleno pemilihan ketua PAC IPPNU Manyar, rekanita Uly Robbayani Ilma dari ranting Sukomulyo mendapatkan 11 suara, rekanita Aminah dari ranting Leran mendapatkan 6 suara.
Atas perolehan itu, keputusan sidang Konferancab XVIII PAC IPNU IPPNU Manyar menetapkan ketua mandataris PAC IPNU IPPNU Manyar periode 2024 – 2026 yakni Mufti Sulchi dan Uly Robbayani.