Jelang Musyker Ke II, PCNU Gresik Gelar Rapat Evaluasi Lembaga

oleh -72 Dilihat
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU Gresik) menggelar rapat evaluasi dengan mengundang 20 lembaganya, pada Kamis (10/8/2023) siang. Foto: NUGres
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU Gresik) menggelar rapat evaluasi dengan mengundang 20 lembaganya, pada Kamis (10/8/2023) siang. Foto: NUGres

GRESIK | NUGres – Menjelang Musyarawah Kerja (Musyker) di tahun kedua, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Gresik menggelar rapat evaluasi, Kamis (10/8/2023) siang. PCNU Gresik mengundang 20 lembaganya.

Sementara rapat evaluasi dipimpin oleh Wakil Ketua PCNU Gresik H Sururi didampingi Sekretaris Gus Syifaul Fuad, dan Wakil Sekretaris Ahmad Zainuddin.

H. Sururi menjelaskan bila rapat evaluasi bersama seluruh departementasi PCNU Gresik ini dilakukan guna melihat capaian program serta problem yang dihadapi sejumlah lembaga tersebut.

“Karena Musyker yang kedua akan segera kita laksanakan, sehingga forum siang ini penting untuk meminta ketua dan sekretaris lembaga atau yang mewakili agar dapat menyampaikan secara lisan dan laporan tertulisnya selama satu tahun ini,” jelasnya.

Simak Juga:  Keringat Bakti Banser Gresik Menetes di Lahan RSNU

Usai dibuka kesempatan tersebut, satu persatu ketua lembaga dan atau yang mewakili mempresentasikan pelbagai capaian dan program. Paparan secara bergiliran disampaikan oleh Ketua LTMNU, Ketua LKNU, Ketua LDNU, Perwakilan LBMNU, Ketua LPPNU, Ketua LP Ma’arif NU, Ketua Lembaga Kemaritiman NU, Ketua RMINU, Ketua LESBUMI NU, Ketua LPBHNU, Ketua LPBINU, Ketua LAZISNU, Ketua LWPNU, Ketua Aswaja Center, Ketua LFNU.

Advertisment

Dalam rapat evaluasi itu, H Sururi juga menyampaikan kalau pengurus lembaga diminta melakukan evaluasi internal.

“Silahkan apabila dirasa perlu melakukan kocok ulang atau merampingkan struktur lembaga demi memastikan berjalannya program, maka dapat mengajukan ke kami nantinya,” imbuhnya.

Kendati PCNU Gresik telah mengundang Ketua dan Sekretaris yang mewakili 20 lembaganya, namun lima lembaga tidak mengirimkan utusan diantaranya; LPNU, LTN NU, LPTNU, LKKNU, LAKPESDAM NU Gresik.

Simak Juga:  Lucunya Banser Cilik Tampilkan Koreografi 1 Abad NU di Panggung Darussa'adah Karangtumpuk Panceng Gresik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *