CERME | NUGres – Gelaran Latihan Kader Dasar (LKD) PAC Fatayat NU Cerme sukses diselenggarakan pada 29 – 30 Juni 2024, di Aula KH Ghufron YPI Darussalam Cerme, Gresik.
Ketua PAC Fatayat NU Cerme Nurul Imamah menyampaikan bahwa gelaran LKD yang kali pertama digelar selama dua hari, berlangsung dengan sukses.
Selanjutnya ia berharap, sebanyak 26 peserta LKD PAC Fatayat NU yang paripurna menempuh jenjang kaderisasi ini menjadi energi baru untuk keberadaan Fatayat NU di Kecamatan Cerme, Gresik.
“Mudah-mudahan dengan adanya LKD Fatayat NU ini bisa menjadi modal dan bekal para sahabat Fatayat NU dalam pengabdian kaum ibu muda mewujudkan dan membantu program pemerintah, Nahdlatul Ulama, dan tentunya program-program internal PAC Fatayat NU Cerme,” kata sahabat Nurul di Cerme, kepada NUGres, Senin (1/7/2024).
Lebih lanjut, demi terwujudnya kemaslahatan umat secara bersama-sama, sahabat Nurul juga bilang, bentuk perwujudan atau tindak lanjut dari LKD ini diantaranya yakni memberdayakan semua anggota Fatayat NU yang ada di ranting-ranting yang tersebar di Kecamatan Cerme.
“Baik itu dalam hal diniyah (keagamaan), kerumahtanggaan, ijtima’iyah (kemasyarakatan), kemandirian, keterampilan, maupun usaha-usaha ekonomi,” tandasnya.
Sementara itu, Ketua Tanfidziyah MWCNU Cerme, Ustadz Masidi, mengapresiasi kesuksesan dan keberhasilan penyelenggaraan LKD PAC Fatayat NU Cerme.
Menurutnya, dengan diadakannya LKD PAC Fatayat NU Cerme menjadi harapan besar kebersamaan Badan Otonom NU men-support Nahdlatul Ulama di Cerme.
“Mewakili jajaran MWCNU Cerme kami ucapakan selamat, sukses terus. Dan tentu saja berharap kepada semua peserta LKD nantinya menjadi kader tangguh dan handal untuk bersama-sama mendukung berbagai program Nahdlatul Ulama khususnya di Kecamatan Cerme,” harap ketua tanfidziyah MWCNU Cerme.
Editor: Chidir Amirullah