Oleh: Muhammad Syafi Jamhari*
KOLOM KALEM | NUGres – Sebagai media resmi PCNU Gresik, NUGres kini telah memasuki usianya yang keempat. Media ini telah memegang peranan vital dalam pemberitaan kegiatan di lingkungan NU Gresik dan penyebaran informasi seputar nahdliyin Gresik.
Sebagai platform yang sudah empat tahun memberi suara pada kegiatan organisasi NU Gresik dan peristiwa seputar nahdliyin Gresik yang sering terabaikan oleh media mainstream, NUGres berperan sebagai corong menggaungkan isu-isu NU Gresik, mendukung pemberitaan aktivitas organisasi, dan memperkuat kohesi ke-jam’iyyah-an NU Gresik.
NUGres juga punya peran dalam penguatan hubungan komunal dengan fokus pada berita dan isu organisasi NU dan nahdliyin Gresik. NUGres memperkuat hubungan antara anggota NU Gresik dan antar lembaga serta badan otonom di lingkungan NU Gresik.
NUGres punya peran dalam menyediakan Informasi organisasi, panduan ibadah ala NU, serta menyajikan berita yang relevan, yang mungkin tidak tersedia di platform berita maenstream.
Langkah Peningkatan Kualitas Konten
Usia empat tahun, NUGres akan selalu merasa perlu untuk meningkatkan peran dan kualitas konten dan pemberitaan dengan langkah-langkah sebagai berikut:
Pertama, memprioritaskan kredibilitas dan akurasi dalam pemberitaan. melibatkan proses verifikasi fakta yang ketat dan memastikan bahwa semua informasi yang dimuat nugres adalah orisinil, akurat, dapat dipercaya dan dari sumber utama.
Kedua, melibatkan dan mengajak nahdliyin Gresik untuk berpartisipasi langsung dalam memproduksi berita. hal ini tidak hanya akan memperkaya konten yang disajikan, tetapi juga memperkuat rasa kepemilikan nahdliyin Gresik terhadap NUGres.
Ketiga, Peningkatan sumberdaya nugres yang dapat dikategorikan atas enam sumberdaya (6M), yaitu man power (kru), money (pendanaan), material (infrastruktur kantor dan studio), machine (alat dan media pemberitaan), method (metode), dan market (pembaca).
Semakin besar NUGres tentu semakin besar postur organisasi, yang mana akan bermuara pada kebutuhan operasional organisasi agar selalu tersaji konten dan berita terbaik, valid dan aktual.
Mendukung Keberlangsungan NUGres
Penting bagi kita semua menjaga dan mendukung keberlangsungan dan pertumbuhan NUGres. Diantara hal yang perlu dilakukan dalam rangka mendukung keberlangsungan dan perkembangan NUGres antara lain;
Pertama, pendanaan partisipatif melalui platform crowdfunding atau semacam “traktir kopi”. Ini tidak hanya mengumpulkan dana yang diperlukan tetapi juga memperkuat keterlibatan nahdliyin Gresik.
Kedua, subsidi dari lembaga donasi internal NU atau hibah dari pemerintah atau organisasi non-profit yang mendukung tujuan dan misi NUGres. Hal tersebut perlu didukung dengan rancangan proposal yang kuat yang menunjukkan dampak dan peran NUGres pada masyarakat gresik, khususnya nahdliyin Gresik.
Ketiga, dukungan melalui iklan, sponsorship atau penjualan merchandise. Dukungan berupa pembelian marchendise, iklan dan sponsorship untuk nugres baik dari bisnis lokal maupun dari internal organisasi.
Sejak awal, NUGres dibuat oleh nahdliyin gresik, kru dan pemberitaan berasal dari nahdliyin gresik, akan selalu melayani dan menjadi milik nahdliyin Gresik. Tanggung jawab kita bersama memastikan dan mengupayakan NUGres terbit setiap hari.
*Muhammad Syafi Jamhari, Ketua Lembaga Ta’lif wan Nasyr PCNU Gresik, Direktur NUGres Media.