BUNGAH | NUGres – Apel Salam Sapa dan Pelatihan Pionering yang diselenggarakan oleh DKAC CBP KPP Kecamatan Bungah berkolaborasi dengan Dewan Kerja Ranting (DKR) Pramuka Bungah, Ahad (14/7/2024) siang.
Kegiatan yang diselenggarakan di UPTD Kecamatan Bungah itu telah membuat tempat itu lebih semarak dari biasanya. Apel Salam Sapa dan Pelatihan Pionering sendiri berlangsung pukul 13.30 – 16.30 WIB.
Nampak hadir Ketua PAC IPNU dan IPPNU Bungah M. Baihaqi Alamsyah dan Erniawati, Komandan DKAC CBP dan KPP Kecamatan Bungah Abdul Aziz dan Dewi Mutiara Al Lailiyah, serta jajaran pengurus juga anggota PAC IPNU IPPNU Bungah yang lain.
Tak hanya itu, Ketua Dewan Kerja Ranting (DKR) Pramuka Kecamatan Bungah Nurul Athimah beserta sejumlah pengurusnya tidak ingin ketinggalan. Mereka turut ambil bagian menyukseskan kegiatan tersebut.
Apel Salam Sapa merupakan kegiatan rutin dari DKAC CBP KPP Bungah yang bertujuan untuk menyambung silaturahmi antar anggota dan menambah ilmu baru seputar hal-hal yang berkaitan dengan kepanduan dan sosial kemasyarakatan.
Pada pertemuan kedua ini Pelatihan Pionering diambil sebagai materi pelatihan sekaligus tindak lanjut dari pertemuan sebelumnya yang terfokus pada materi Pertolongan Pertama Gawat Darurat (PPGD) agar para anggota DKAC CBP KPP Kecamatan Bungah bisa memantapkan keterampilannya dan siap memberikan kebermanfaatan bagi masyarakat luas.
Di samping itu, pada Apel Salam Sapa kali kedua ini DKAC CBP KPP Kecamatan Bungah berkolaborasi dengan DKR Pramuka Kecamatan Bungah dapat memperkuat hubungan antar organisasi, pertukaran keterampilan serta pengalaman yang bermanfaat.
Kegiatan ini diawali dengan Apel Salam Sapa bulan Juli, dilanjutkan dengan pemaparan materi Pionering dari Ketua DKR Pramuka Kecamatan Bungah Nurul Athimah, dan praktik pionering pembuatan tandu, kaki tiga, dan sambung tongkat bendera.
“Alhamdulillah kami dari DKAC CBP IPNU KPP IPPNU Bungah sangat senang bisa berkolaborasi dengan Kakak-Kakak Dewan Kerja Ranting Pramuka Bungah untuk pertama kalinya, tentu ini menjadi angin segar dalam mewujudkan persatuan Pelajar demi memberikan kebermanfaatan yang lebih banyak bagi pelajar lainnya dan masyarakat secara luas,” ucap rekan Baihaqi.
Kebersamaan ini kata rekan Baihaqi diharapkan tidak berhenti pada hari ini saja, namun harus tetap berlanjut dalam bingkai kegiatan yang lain.
Sementara Ketua DKR Pramuka Kecamatan Bungah Nurul Athimah mengungkapkan bila sangat senang dengan adanya agenda ini. Menurutnya kegiatan semacam ini sangat bermanfaat terutama penggiat DKR sendiri.
“Menambah relasi dengan bercengkrama bersama komandan-komandan DKAC CBP KPP IPPNU Bungah, terlebih lagi teman-teman DKR banyak yang sudah menyelesaikan SKU Laksana untuk itu mereka juga bisa saling berbagi ilmu,” ungkapnya.
Lebih lanjut ia berharap kegiatan ini tidak berhenti sampai materi Pioneering saja, untuk materi kepanduan lainnya bisa juga diadakan kolaborasi seperti ini.
“Selain itu teman-teman DKR dan Komandan DKAC CBP IPNU KPP IPPNU Bungah bisa saling membantu antar sesama dalam berkegiatan baik dalam urusan kepanduan maupun kemasyarakatan,” tandasnya.
Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk komitmen DKAC CBP KPP Kecamatan Bungah untuk membina dan mengembangkan kader-kader muda yang berkarakter dan berdedikasi tinggi.
Penulis: Ahmad Mubarok
Editor: Chidir Amirullah