GRESIK | NUGres – Kendati pun industrialisasi dan gelombang masyarakat urban bergulung-gulung datang di Kota Santri—julukan Kabupaten Gresik. Namun, potret kota ini masih mempertahankan tradisi kaum santri.
Saat ini terdapat ratusan pondok pesantren dari yang tertua hingga modern di Kabupaten Gresik. Ribuan santri dari berbagai daerah juga diketahui menimba ilmu agama di pondok pesantren di Kabupaten Gresik.
Rupanya terdapat dukungan yang relatif kuat, yakni komunitas mutakharrijin, atau alumni santri pondok pesantren. Komunitas alumni pondok pesantren di Gresik pada dasarnya turut berkontribusi memperkuat eksistensi pondok pesantren. Pergerakannya walau di balik layar, namun sangat signifikan dan solid.
Alumni santri juga menjadi pilar pondok pesantren. Komunitas alumni memberikan kontribusi nyata, secara moril maupun materiil. Hal itu agar pondok pesantren yang menjadi almamater kebanggaannya, sekaligus wujud penghormatan kepada sang kiai yang telah berjasa mengasuh dan membimbing rohani para alumni santri itu menjadi pribadi mengenal agama.
Berikut ini beberapa nama komunitas alumni pondok pesantren di Kabupaten Gresik
• IKBAL Pondok Pesantren Qomaruddin, Ikatan Keluarga Besar Alumni Pondok Pesantren Qomaruddin, Bungah Gresik.
• HIMAM, Himpunan Alumni Mambaus Sholihin, Suci Manyar Gresik.
• IKAPPI, Ikatan Alumni Pondok Pesantren Ihyaul Ulum, Dukun Gresik.
• FOKAL, Forum Alumni Pondok Pesantren Al Ishlah, Bungah Gresik.
• AL IADAH, Majlis Alumni Pondok Pesantren Daruttaqwa, Suci Manyar Gresik.
• HIMAPPKA, Himpunan Alumni Pondok Pesantren Al Karimi, Tebuwung Dukun Gresik.
Serupa dengan jaringan ulama di masa silam, komunitas alumni santri merupakan kekuatan yang tidak berkutat hanya pada lokalitas Kabupaten Gresik semata, melainkan menjadi sebuah jaringan berskala nasional hingga internasional.
Komunitas alumni ini juga tidak sedikit telah bertransformasi menjadi organisasi pada umumnya. Yakni memiliki struktur organisasi, memiliki target yang sistematis, juga tugas-tugas tertentu yang spesifik untuk mendukung pondok pesantren. Disamping itu, organisasi alumni ini juga melakukan pergantian kepengurusan secara periodik.
Selain komunitas alumni santri yang berasal dari pondok pesantren yang berdiri di Kabupaten Gresik. Cukup besar pula jaringan alumni dari pondok pesantren dari luar Kabupaten Gresik yang juga eksis korda (koordinator daerah) di Gresik, di antaranya yakni alumni Pondok Pesantren Kaliwungu, Kwagean, Tebuireng, Tambakberas, Denanyar, Sarang, Langitan, Lirboyo, Ploso, Krapyak, dan sejumlah pondok pesantren lainnya.
Lalu apa saja kegiatan para alumni? Dan, kapan waktu mereka akan berkumpul?. Kegiatan komunitas alumni masih sama dengan kebiasaannya semasa di pondok pesantren, yaitu bergiat dalam pendidikan, keagaaman dan sosial. Biasanya, para alumni akan berkumpul melalui pertemuan-pertemuan rutin dan reuni atau kopdar saat gelaran haul masyayikh pondok pesantren.
Editor: Chidir Amirullah