Gresik|NUGres – Organisasi IPNU IPPNU tidak lagi samar terdengar di masyarakat. Di Kabupaten Gresik misalnya. Pimpinan Cabang IPNU IPPNU Gresik telah resmi mendapatkan nahkoda baru dalam menjalankan periode kepemimpinan 2 tahun ke depan. Untuk menuju pada legalitas kepengurusan organisasi yang sah, PC IPNU IPPNU Gresik tengah mempersiapkan agenda pelantikan. Ketua PC IPNU IPPNU Gresik didampingi pengurus harian juga telah melangsungkan audiensi dengan Bupati Gresik pada Jumat 25 Juni 2021.
Tidak sia-sia, hal tersebut mendapatkan sambutan yang hangat dari Gus Yani, sapaan akrab Bupati Gresik H.Fandi Akhmad Yani, S.E.
“Saya berterimakasih banyak atas semangat adik-adik IPNU IPPNU dalam berorganisasi. Pesan saya, tetap utamakan protokol kesehatan semaksimal mungkin. Karena, jangan sampai organisasi yang positif ini menjadi klaster baru penyebaran virus Covid-19”. Ucapnya
Menanggapi hal tersebut, Syifa’ul Mukminin turut berbunga atas sambutan dan support yang diberikan oleh Gus Yani.
“Saya sangat bersyukur karena pemerintah daerah dalam hal ini Gus Yani, memberikan support terhadap perjuangan rekan Rekanita PC IPNU IPPNU Gresik. Ini juga sebagai langkah awal untuk nantinya terjalin sinergitas antara organisasi sosial keagamaan seperti kami ini dengan pemerintahan. Segala saran yang diberikan Gus Yani merupakan saran yang sangat membangun. Meski mungkin nanti dalam pelaksanaan tidak semua peserta dapat dihadirkan secara maksimal seperti pelantikan-pelantikan sebelumnya, maka kami hanya berharap segala kondisi ini lekas membaik”. Sambut Syifa’ul Mukminin.
Menjelang obrolan terakhir saat audiensi, Gus Yani menambahkan jika organisasi pemuda di Gresik ini perlu disupport kembali dan bersinergi dengan pemerintah dalam menjalankan roda kesejahteraan masyarakat khususnya di Kabupaten Gresik. Peran aktif pemuda amat dibutuhkan di Kabupaten Gresik sebagai upaya regenerasi dan juga kontribusi terhadap daerah tempat tinggalnya.
*Humas IPNU IPPNU