MENGANTI | NUGres – Di masa-masa sulit akibat pandemi covid-19 ini mengundang simpati kepedulian banyak pihak, terlebih bulan di Ramadhan yang memberi hikmah meningkatnya solidaritas sosial antar sesama.
Kebijakan social distanching tak menyurutkan Lazisnu untuk tetap menyalurkan bantuan pada anak-anak yatim dan dluafa’, dengan tetap perhatikan protokol cegah covid-19. Di Menganti (05/05), Lazisnu salurkan 20 paket bingkisan.
Menurut Ketua PC Lazisnu Gresik H. Moeshoffa Azis, pihaknya sediakan 320 paket bingkisan dan donasi tunai yang akan disalurkan di beberapa kecamatan.
“Alhamdulillah, banyak donatur yang menyumbang melalui Lazisnu. Sehingga kami punya kesempatan sambang yatim dan dluafa’ di beberapa kecamatan,” ungkapnya.
Ketua Tanfidziyah PCNU Gresik KH. Chusnan Ali turut serta dalam pembagian bingkisan dan donasi ini. Tampak pula Ketua DPRD Kabupaten Gresik, H. Fandi Akhmad Yani atau akrab disapa dengan Gus Yani.
Saat dalam wawancara dengan salah satu stasiun TV swasta, Kiai Chusnan didampingi Gus Yani menjelaskan bahwa PCNU Gresik terus mengajak semua pihak untuk bersabar, tawakal dan juga secara berjamaah berikhtiar mencegah penyebaran pandemi covid-19 ini. (Zaky)