KEBOMAS | NUGres – Jajaran Pengurus Lembaga Amil Zakat Infak dan Sedekah Nahdlatul Ulama (Lazisnu) MWCNU Kebomas, menggelar acara Halal Bihalal Syawal 1446 Hijiriah.
Kegiatan sederhana namun penuh kebersamaan ini berlangsung pada Ahad (20/4/2025) di Kantor Pengurus Cabang (PC) Lazisnu Gresik, Jl. Dr. Wahidin Sudirohusodo, Desa Dahanrejo Kecamatan Kebomas, Gresik.
Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam mempererat tali silaturahmi antar pengurus setelah merayakan Idulfitri tahun 2025.
Suasana hangat dan penuh keakraban menyelimuti acara, yang dihadiri oleh Ketua Lazisnu MWCNU Kebomas, M. Munir Maksum, ST, beserta seluruh jajaran pengurus.
Dalam sambutannya, M. Munir Maksum, ST menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan ini, sekaligus menegaskan pentingnya menjaga ukhuwah dan semangat kebersamaan sebagai pondasi dalam menggerakkan program-program ke depan.
“Semangat kekeluargaan ini harus terus dijaga agar kita semakin solid dan mampu menjalankan amanah untuk kemaslahatan umat,” ujarnya.
Melalui kegiatan Halal Bihalal ini, diharapkan sinergi antaranggota semakin kuat dalam membangun organisasi yang profesional, solid, dan bermanfaat bagi masyarakat luas.
Rangkaian acara dimulai dengan pembukaan, dilanjutkan sambutan dan pelaporan kinerja dari masing-masing bidang di lingkungan Lazisnu MWCNU Kebomas.
Acara ditutup dengan sesi ramah tamah dan makan bersama, yang semakin menambah erat jalinan emosional pengurus Lazisnu MWCNU Kebomas.
Penulis: Luthfi Anshori
Editor: Chidir Amirullah