SIDAYU | NUGres – Ribuah warga madrasah terdiri dari para murid, wali murid, alumni, dan dewan guru Perkumpulan Nahdlatul Ulama (PNU) Nurul Huda Wadeng Sidayu Gresik, berkumpul dalam suasana penuh haru dan kehangatan dalam acara Halal Bihalal Syawal 1446 Hijriah yang berlangsung Kamis, (17/4/2025) malam.
Bertempat di halaman Gedung PNU Nurul Huda yang beralamat di Jalan Raya Wadeng, kegiatan ini menjadi sarana untuk bersilaturahmi dan temu kangen para alumni. Suasana penuh kekeluargaan memenuhi pemandangan PNU Nurul Huda Wadeng.
Ketua Pengurus Perkumpulan Nurul Huda Wadeng Sidayu Gresik, Kharisma Pribadi S.Pd., menyampaikan kalau Halal bihalal kali ini dibarengkan dengan peringatan Haul dan Harlah ke-58 Nurul Huda, yang kebetulan waktunya tidak berselang lama.
“Sengaja kami selenggarakan acara ini secara bersamaan dalam moment halal bihalal, agar acaranya lebih meriah, lebih efektif dan efisien,” jelasnya.
Kharisma juga menceritakan bahwa Nurul Huda berdiri sejak 1967 yang dimulai dari berdirinya Madrasah Ibtidaiyah. Seiring berjalannya waktu, terang dia, lembaga pendidikan ini juga berdiri beberapa unit pendidikan mulai dari unit TPQ, PAUD, TK, MI, MTs, dan MA.
“Semoga Nurul Huda kedepan semakin diminati dan dibutuhkan masyarakat sehingga semakin bertambah banyak siswanya,” harapnya memungkasi.
Acara dimulai selepas salat Maghrib, diawali dengan khatmil Qur’an, tahlil dan kirim doa kepada para Muassis, Guru dan para Pejuang Nurul Huda yang telah wafat. Dilanjutkan dengan acara seremonial, pembacaan ayat suci Al Qur’an, dan sambutan.
Dalam sambutan atas nama pengurus yang disampaikan oleh H. Muhammad Rodli, selaku Penasehat PNU Nurul Huda menyampaikan harapannya kepada lembaga Nurul Huda.
“Kami berharap, di usia yang semakin matang ini Nurul Huda bisa selalu bermanfaat untuk umat, khususnya untuk masyarakat desa Wadeng,” harap guru sepuh di Nurul Huda ini. Selanjutnya ia mengungkapkan rasa bahagia dan bangga sebab banyak alumni Nurul Huda yang telah sukses dengan karir mereka.
Disebutnya banyak alumni yang pernah mengenyam paling tidak di jenjang Madrasah Ibtidaiyah (MI) Nurul Huda yang kini tumbuh sukses sebagai pengusaha, ASN, Polisi, pegawai BUMN dan sektor lainnya. Mereka semua adalah alumni Nurul Huda dan pernah belajar di Nurul Huda, mulai dari jenjang paling tidak MI. “Maka menjadi apa pun kalian jangan lupa pada sumber ilmu kita, dari mana kita menimba ilmu. Semoga umur panjang dan barokah,” wejangnya.
Sementara dalam sesi Mauidhah hasanah disampaikan oleh KH. Imam Syafi’i dari Benowo, Surabaya. Para hadirin penuh seksama menyimak ceramah agama yang penuh dengan pesan moral dan diselingi dengan canda tawa membuat para hadirin betah meskipun lebih dari satu jam lamanya.
Rangkaian Harlah ke-58, Haul dan Halal Bihalal juga dimeriahkan oleh grup Banjari Ahbabul Musthofa Karangbinangun Lamongan. Dengan penuh kehangatan, kegiatan ini berlangsung dengan lancar dan khidmat.
Editor: Chidir Amirullah
Selamat Harlah Nurul Huda Ke 58