DUKUN | NUGres – Dengan penuh kebersamaan jajaran MWCNU Dukun dan kepanitiaan melaksanakan penyembelihan hewan kurban Iduladha 1445 Hijriah.
Kegiatan yang hingga tahun ini dijaga keistikamahannya berlangsung pada Selasa (18/6/2024), di area kantor MWCNU Dukun Jalan Raya Mojopetung Dukun, Gresik.
Beberapa hewan kurban jenis sapi didapat dari sistem patungan. Sedangkan kambing dari sumbangan pribadi.
Pada Iduladha 1445 Hijriah ini, panitia penyembelihan hewan kurban MWCNU Dukun menyembelih tiga ekor sapi dan dua ekor kambing.
Penyembelihan hewan kurban sebagai ibadah sunnah muakkad ini dilaksanakan oleh panitia yang ditunjuk MWCNU Dukun. Dalam prosesnya, doa dan lantunan takbir mengiringi penyembelihan hewan kurban tersebut.
Ketua Tanfidziyah MWCNU Dukun, KH. Moh Sholeh M.Ag., menuturkan kegiatan penyembelihan hewan kurban dengan istiqamah di MWCNU Dukun sebagai bagian dari syiar dan dakwah Islam.
“Makna kurban ini bagaimana kita bisa menghilangkan sifat hewan yang ada di dalam diri kita. Semoga kegiatan ini membawa kemanfaatan dan meningkatkan ketaatan kita semua kepada Allah,” tutur Kiai Sholeh.
Lebih jauh, Kiai Sholeh berharap kegiatan penyembelihan hewan kurban ini dapat terus berjalan secara istiqmah serta dimanfaatkan untuk menguatkan jalinan silaturrahmi antar warga NU di Kecamatan Dukun, Gresik.
MWCNU Dukun mengusung tema “Semangat Berkurban untuk Ketaatan dan Kepedulian kepada Umat”, pada gelaran kurban Iduladha 1445 H/2024 M.
Sementara itu, Ketua Panitia penyembelihan hewan kurban MWCNU Dukun, Nur Fatah Imron menjelaskan, pendistribusian daging hewan kurban menyasar pengurus NU baik ranting maupun MWCNU, Banom, lembaga, dan panitia.
“Berharap ke depannya lebih semarak lagi semangat yang tinggi dengan patungan hewan kurban dan bisa diprogramkan saat ini untuk tahun 2025. Kami juga mengucapkan terima kasih atas kekompakan guyup rukun untuk suksesnya acara hari ini,” jelasnya.
Setelah kegiatan penyembelihan dan penyaluran hewan kurban, panitia tidak terburu-buru pulang. Akan tetapi menggelar satean bersama dengan rasa syukur dan penuh suka cita sembari sharing berbagai program mendatang.
Penulis: Syafik Hoo
Editor: Chidir Amirullah