DUKUN | NUGres – Di penghujung bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah, PAC GP Ansor Dukun Gresik menggelar rangkaian kegiatan sosial, Sabtu (6/4/2024).
Rangkaian kegiatan berbagi takjil, santunan anak yatim hingga buka puasa bersama ini digelar di Kantor MWCNU Dukun
“Santunan anak yatim, buka bersama dan bagi takjil, dalam rangka khidmah kepada sesama sekaligus mengisi juga urip-urip kegiatan bulan Ramadhan,” terang Ketua PAC GP Ansor Dukun, H. Badrussyarof.
Gus Aos sapaan akrabnya, juga menjelaskan kegiatan ini sekaligus mengenang dawuh almarhum almaghfurlah KH Robbach Ma’sum.
“Pesan beliau ‘Al Harokah Barokah’ sebagai pemuda hendaknya senantiasa bergerak maju untuk kemaslahatan dan kemanfaatan manusia, karena dalam pergerakan ada keberkahan baik pada diri sendiri, organisasi dan kluarga kita semua,” imbuhnya.
Lebih lanjut Gus Aos mengatakan bahwa santunan diserahkan kepada 26 anak yatim dari seluruh Ranting GP Ansor se-Anak Cabang Dukun.
“Alhamdulillah kami ucapkan terimakasih atas seluruh dukungan yang diberikan dari Baznaz Kabupaten Gresik, KSPPS NU Dukun, BMT Karangcangkring dan Sahabat Ansor, dalam menyukseskan penyelenggaraan kegiatan ini,” tutupnya.
Turut memberikan apresiasi dalam kegiatan ini diantaranya yakni Rais Syuriyah MWCNU Dukun, Dr KH Ahmad Thoyyib Mas’udi.
Kiai Thoyyib dalam kesempatannya juga memberikan nasihat tentang hikmah bulan puasa yang penuh dengan keberkahan.
“Ayo ibadahe sing sergep, sehingga masuk surga lancar, dekat dengan Allah. Sehingga segala yang kita doakan dikabulkan oleh Allah Swt,” ajak Kiai Thoyyib dalam serangkaian nasihatnya.
Penulis: Syafik Hoo
Editor: Chidir Amirullah