BUNGAH | NUGres – Dimulai hari Senin (17/7/2023) kemarin, SMA Assa’adah Bungah Gresik melaksanakan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS).
Kegiatan MPLS dilaksanakan selama tiga hari, yakni mulai tanggal 17, 18, dan 20 Juli 2023. Pada tahun ajaran baru 2023/2024 tema kegiatan MPLS yang diusung yaitu ‘Mengembangkan Potensi Karakter Siswa Untuk Mewujudkan Profil Pelajar Pancasila’.
Kegiatan MPLS diikuti sebanyak 278 siswa baru dan dikoordinasikan oleh OSIS-MPK dan Pimpinan Komisariat IPNU-IPPNU SMA Assa’adah Bungah Gresik.
Pada hari pertama (Senin, 17/7/2023) kegiatan yang dilaksanakan yakni upacara pembukaan, santunan kepada anak-anak yatim-piatu, penanaman pohon, serta pemberian penguatan materi tentang pengetahuan Wawasan Wiyata Mandala dan sarana-prasarana yang ada di SMA Assa’adah Bungah, serta penugasan siswa dalam sebuah project kelompok kecil.
Sedangkan pada hari kedua ini kegiatan yang dilaksanakan adalah sowan ke dalem pondok pesantren Qomaruddin dimana diberikan wejangan langsung oleh K.H. M. Ala’uddin, Lc., M.SEI. dan juga pemahaman tentang budaya pesantren dan lingkungan YPPQ.
Setelah itu, terdapat materi tentang pelaksanaan kurikulum sekolah dan materi profil pelajar Pancasila. Selanjutnya, diberikan pengarahan oleh BNN Gresik terkait pengenalan, pencegahan, dan penanggulangan dampak NAPZA-HIV/AIDS di kalangan remaja.
Kemudian pada hari terakhir, akan diberikan materi terkait beragam kegiatan ekstrakurikuler yang ada di SMA Assa’adah Bungah serta materi kedisiplinan dan bela negara. Selain itu, juga ada penguatan dan kaderisasi Ahlussunah Waljama’ah Annahdhiyah bagi siswa baru.
“Melalui kegiatan MPLS untuk siswa baru ini tentunya diharapkan dapat memberikan pemahaman awal bagi siswa yang akan belajar di tahun ajaran baru, jegiatan MPLS juga ditujukan untuk mengenalkan lebih dekat lembaga SMA Assa’adah Bungah lebih jauh di kalangan siswa,” tutur Kepala SMA Assa’adah Bungah Gresik, Hj. Mushlihah, M.Si.
Ia juga berharap setelah mengikuti kegiatan MPLS ini, para siswa lebih siap dan mantab untuk belajar dalam rangka untuk mewujudkan cita-citanya.
“Saya mengucapkan selamat datang di SMA Assa’adah Bungah kepada siswa-siswi baru, teruslah kembangkan potensi kalian di sekolah ini, tingkatkan prestasi baik di bidang akademik maupun non-akademik. Keputusan kalian untuk memilih SMA Assa’adah Bungah sangatlah tepat karena sekolah ini merupakan lembaga pendidikan berbasis pondok pesantren dan juga sekolah yang ditetapkan sebagai sekolah penggerak tahap awal. SMA Assa’adah Bungah merupakan sekolah dengan segudang prestasi baik di bidang keagamaan maupun ilmu umum,” tandasnya.