BUNGAH | NUGres – Kick Off Harlah ke 69 IPNU dan Harlah ke 68 IPPNU dilakukan oleh Pimpinan Anak Cabang IPNU IPPNU Bungah. Berbagai kegiatan bakal diselenggarakan untuk menyambut dan menyemarakkannya.
Ketua Panitia Peringatan Harlah IPNU IPPNU yang diselenggarakan PAC IPNU IPPNU Bungah, Rekan Izzy menyampaikan, bila kegiatan pada malam hari ini dari rangkaian harlah IPNU IPPNU bertepatan juga harlah NU 31 Januari di bulan Masehi.
“Rangkaian kegiatan mulai dari ziarah Kubur Mbah Sholeh Tsani, dilanjut rapimancab dan kick off, selanjutnya ada berbagai perlombaan futsal, videografi, mobil legend, EPIC (Event Pelajar Integrated Competition) serta olimpiade Aswaja, Workshop jurnalistik dan Multimedia dan ditutup dengan Pelajar NU Kecamatan Bungah Bersholawat,” kata Izy, usai gelaran pembukaan Kick Off Harlah IPNU IPPNU di Aual Makam KH Soleh Tsani, Bungah Gresik, Selasa (1/2/2023) malam.
Sementara itu, Ketua PAC IPNU Bungah, rekan Hasib, berharap agar Pimpinan Ranting dan Pimpinan Komisariat IPNU IPPNU dapat berkolaborasi menyemarakkan gelaran Harlah IPNU ke 69 dan IPPNU ke 68.
“Selama dua bulan ke depan, kami sampaikan kepada jajaran pimpinan ranting dan komisariat se-anak cabang Bungah agar turut serta menyukseskan seluruh rangkaian kegiatan harlah IPNU IPPNU yang telah dicanangkan oleh panitia”
“Kick off harlah IPNU ke 69 dan IPPNU ke 68 ini menjadi momen pembukaan serangkaian harlah sekaligus mensyukuri nikmat 1 abad NU, semoga dengan pembukaan ini menjadi awal yang baik untuk mengobarkan kembali semangat berorganisasi dan khidmat di IPNU IPPNU untuk Pelajar NU Bungah,” sambung Rekanita Fitri, Ketua PAC IPPNU Bungah.
Sementara itu mewakili Pimpinan Cabang IPNU IPPNU Gresik, Syifaul Mukminin berharap kepada semua pelajar untuk terus beristiqomah dalam berpelajar ala Ahlus sunnah wal jamaah.
“Sebab 50 persen warga NU di dominasi oleh pelajar, maka satukan langkah untuk terus berproses kita optimis IPNU hari ini adalah penerus pejuang NU di masa depan,” kata Syifaul.
Terakhir Syifaul Mengajak seluruh kader IPNU IPPNU untuk turut hadir dalam perhelatan harlah satu abad NU di GOR Delta Sidoarjo.
Mewakili Majelis Alumni PAC IPNU IPPNU Bungah, Gus Ahmad Wasil membuka rangkaian Kick Off hari lahir IPNU dan IPPNU.
“Kita warga NU patut bangga bahwa Gresik ini adalah salah satu barisan terdepan dalam Perjuangan NU. Banyak karya peninggalan seperti manuskrip naskah yang tersimpan dalam perpustakaan terbesar di Gresik di ndalem KH Umar Burhan,” pungkas Gus Wasil. (HBB/Chidir)